Tidak Semua Kebaikan Hasilnya akan Baik

 


Seringkali terdengar di sekitar kita istilah “Orang baik selalu tersakiti,” entah orang lain yang mengalami atau kita sendiri yang mengalaminya.

istilah tersebut muncul karena kerap kali perlakuan orang baik disepelekan dan dibalas dengan kejahatan.

Terkadang orang baik lebih fokus untuk menolong orang lain ketimbang dirinya sendiri, namun balasan yang didapat tidak sebanding dengan pengorbanannya.

Berikut ini alasan orang baik selalu disakiti atau diremehkan oleh orang sekitarnya

1. Mendahulukan orang lain
Orang baik cenderung memprioritaskan kebutuhan orang lain, walau ia tahu dirinya juga membutuhkan hal yang sama.
Mirisnya, orang baik terkadang rela berkorban demi kebahagiaan orang lain hingga lupa pada kebahagiaannya sendiri.

 

2. Menganggap semua orang baik
Beberapa orang baik sangat mudah tertipu, sebab ia tidak memelihara perasaan curiga sedikitpun dan menganggap orang lain memiliki sifat yang baik sepertinya.
Memelihara perasaan curiga sangat penting, agar bisa selalu waspada terutama pada orang asing. Tidak semua orang memiliki sifat penyayang, dan belas kasih.

 

3. Selalu menerima dan tidak mau membalas
Orang baik akan dengan mudah diremehkan, dijatuhkan, disakiti, hingga dinistakan, namun ia tidak pernah membalas atau sekadar membela diri.
Berdiam diri tanpa melakukan pembelaan akan membuat orang baik selalu tertindas, sebab itu beranilah untuk sekadar membela diri Anda di saat Anda tidak dihargai.

 

4. Sering kalah
Kebanyakan orang baik akan berusaha semaksimal mungkin dengan usaha dan tenaganya untuk mencapai sesuatu yang ia inginkan.
Berbeda dengan orang jahat, ia akan menghalalkan segala cara demi meraih kesuksesan, bahkan tak jarang ia menjatuhkan orang-orang baik di sekitarnya.

 

5. Selalu disingkirkan
Orang baik yang berani menyampaikan kebenaran akan selalu mendapat perlakuan pahit dari orang-orang sekitarnya.
Tak jarang, banyak orang baik yang akhirnya tersingkir dan hanya boleh berada di tempat yang paling belakang.
Menjadi orang baik bukanlah kesalahan. Orang baik akan menuai kebaikan pula di kemudian hari, serta menggapai kesuksesan dan kebahagiaan yang selama ini tidak ia dapat dari orang-orang sekitarnya

Comments